Jumat, 08 Maret 2013

Java Android im in love!

Banyak bahasa Pemrograman yang telah saya pelajari diantaranya pascal, basic, vb, c++, java, php, Sql. Saya tertarik kepada java khususnya java pada pemrograman android. Android merupakan sebuah OS mobile yang open source sehingga sanggat asik mengotak atiknya dan seperti tambang emas karena dapat dijual dan inilah pengalaman saya dengan mengcoding android


Judul pada artikel ini memang agak menjijikan sebenarnya tapi itulah yang saya rasakan pada pengkodingan android. Pertama kali bertemu pada saat mau memulai penulisan ilmiah (2012 awal) dan dikenalkan oleh teman, pada saat itu saya tidak bisa java karena dosen java yang mengajarkan kurang pas cara mengajar sehingga tidak dapat menyalurkan kepintaranya kepada kami muridnya yang bodoh ini, sayapun tak punya android kala itu dan hal pertama yang saya lakukan untuk belajar coding ini adalah merusak contoh coding sehingga saya tahu dasarnya, ok cukup curhatnya.
Seperti headline awal bahwa android merupakan OS yang open source sehingga dapat membuat program sendiri adapun aplikasi untuk membuat ini adalah eclipse, ADT dan SDK selain itu ada juga API yang banyak jenisnya namun yang sering digunakan adalah google API. Disini saya tidak akan membahas coding - coding android namun hanya ingin mengallerykan aplikasi android yang pernah saya buat adapaun beberapa program yang saya buat diantaranya adalah pembuatan aplikasi resep masakan, aplikasi klasifikasi plantae dan yang terakhir adalah pencarian atm, untuk info dan gambarnya dapat dibaca dibawah ini :

Aplikasi Resep Masakan Betawi
Aplikasi ini dibuat untuk penulisan ilmiah dan sebagai orang betawi juga punya keinginan untuk memajukan masyarakat betawi, berikut penampangnya :


di aplikasi ini terdapat tiga jenis resep masakan yaitu makanan, minuman dan cemilan, selain itu saat memilih resep maka dapat menshare, mengcopy tulisan hingga melihat youtube. Memang bila dilihat dari skill yang sekarang ini begitu sederhana namun ioni adalah aplikasi android pertama saya

Aplikasi Klasifikasi Plantae
Sebenarnya tidak sepenuhnya ini buatan saya karena saya hanya membantu teman untuk menyelesaikan jadi hanya membuat coding awal sehingga teman saya hanya tinggal mengembangkan dan memasukan data. Dahulu titik kesulitan aplikasi ini adalah triple triger pada spinner, dimana jika memilih A pada spinner 1 maka akan muncul nilai B dan jika memilih salah satu nilai dr spinner B maka muncul C, adapun penampangnya adalah :

dan sisanya berikan kepada teman untuk menyelesaikan karena ini tugasnya dia

Aplikasi ATM AR Navigation
Manusia selalu berkembang untuk menjadi lebih baik nah saya masih terus belajar android hingga mencapai titik MapView dan Augmented reallity (AR) dan terkoneksi PHP SQL untuk mengambil datanya, aplikasi ini dibuat untuk lomba di kampus walau kami ggaal di seleksi untuk masuk final tapi kami bersyukur tidak tersingkir pada babak pertama, beginilah penampangnya :



Saya tak berhenti hanya sampai sini dan masih mengembangkan aplikasi ini lebih baik lagi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar